Bisnis  

Kelebihan dan Kekurangan Blu Digital BCA

HITAM PUTIH – Bank Digital milik PT Bank Central Asia (BBCA), Blu memiliki sejumlah fitur dalam aplikasinya. Misalnya membuka tabungan hingga 10 macam dalam satu rekening.

“Punya Blu Savving satu rekening dengan 10 tabungan bisa tentukan sendiri namanya, tujuan penggunaan masing-masing,” kata Direktur Utama BCA Digital, Lanny Budiati, dalam konferensi pers secara daring, Kamis (22/7/2021).

Selain itu melalui Blu Gather dapat membuat transparan rekening. Lanny mencontohkan saat melakukan patungan, rekening yang bertindak sebagai bendahara bisa menjadi transpara termasuk memonitor mutasi da saldo.

Rekening yang menjadi bendahara dapat mengundang teman sebanyak 24 akun untuk ikut setor ke rekening tersebut.

Ada juga fitur Blu Deposit dimana dapat memilih tenor sendiri dari jangka satu hingga 12 bulan. Lanny menjelaskan top-up dapat dilakukan h+6 dari penempatan awal.

Nasabah Blu juga bisa melihat detail cashflow secara detail dan rapi di aplikasi. Laporan keuagan juga bisa diunduh sampai dua tahun terakhir.

Masyarakat bisa membuka akun Blu hanya dengan melalui aplikasi. Dengan begitu membuat rekening tanpe perlu datang ke bank.

BACA JUGA :  Dampingi Presiden Membuka Trade Expo Indonesia 2022, Pj Gubernur Al Muktabar Optimis Nilai Ekspor Provinsi Banten Meningkat

“Salah satu kemudahan dalam membuka Blu account, cukup buka aplikasi Blu kemudian isi-isi datanya dan akan dilakukan verifikasi dikasih video call, melalui aplikasi itu sendiri bertemu dgn cso. Kemudian rekening aktif tanpa harus repot datang ke bank,” jelasnya.

Ke depannya Blu juga punya rencana mengembangkan fitur dalam aplikasi. Misalknya kemampuan untuk setor tunai serta integrasi flazz, yang melengkapi fitur tarik tunai di ATM BCA.

Selain itu, Lanny menjeaskan ada rencana untuk menghadirkan layanan pinjaman. Rencana tersebut kemungkinan baru dapat terlaksana tahun depan.

“Ada rencana, kami menyalurkan loan baik melalui kerjasama fintech p2p atau dengan direct lending. Tapi untuk sekarang fokusnya kami untuk memperbesar consumer base dulu jadi fokusnya ke situ. Bukan di tahun ini lending jadi mungkin di tahun depan masuk ke lending,” kata Lanny.

Kelebihan dan Kekurangan BLU By BCA Digital

Blu Digital BCA atau Blu adalah produk terbaru dari PT Bank Digital BCA yang telah launching beberapa bulan lalu atau tepatnya pada bulan juli 2021.

BACA JUGA :  Sri Mulyani: 55 Persen BUMN yang Disuntik Modal Punya Utang Jumbo

Blu merupakan layanan bank digital milik BCA yang sedang booming akhir akhir ini dan aplikasi blu sudah banyak di download oleh banyak pengguna. Walaupun tergolong masih baru, ternyata sudah mendapat banyak perhatian.

Namun walaupun demikian setiap layanan bank digital pun memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Apa sajakah itu ?

Kelebihan Blu Digital BCA

Buat Rekening via Aplikasi.

Pengguna bisa langgsung mendaftar rekening blu secara online hanya melalui aplikasi blu. Dan syarat yang harus dilengkapi yaitu seperti E- KTP, email aktif,serta Nomor Handphone.

Tarik Tunai.

blu menawarkan kemudahan bagi nasabah nantinya, salah satunya adalah sudah bisanya transaksi tarik tunai tanpa kartu melalui seluruh gerai ATM BCA.

Bebas Biaya Admin.

Kelebihan selanjutnya dari aplikasi blu yaitu gratis biaya admin untuk segala jenis transaksi yang ada. Seperti misalnya

  • Admin bulanan.
  • Tarik tunai di ATM BCA.
  • Transfer ke BCA.
  • Transfer dari BCA.
  • Transfer ke Bank Lain.
  • Top Up GoPay.
BACA JUGA :  Contoh Laporan Keuangan Neraca Laba Rugi Perusahaan Jasan

Suku Bunga Kompetitif.

Kelebihan blu selanjutnya yaitu suku bunga yang kompetitif dan tidak kalah dari layanan bank lain, sehingga pengguna lebih termotivasi untuk menabung.

Kekurangan Blu Digital BCA

Jika ada kelebihan, pasti ada sebuah kekurangannya. Lalu apa saja kekurangan dari aplikasi blu ?

Baca Juga :  Cara Isi Saldo digibank by DBS dengan mudah

Belum Ada Fasilitas Kartu Debit

Tidak seperti bank digital lainya yang menawarkan kartu debit untuk para pengguna nya, sampai saat ini blu tidak menyediakan fasilitas debit card. Semoga kedepanya blu dapat mempertimbangkan adanya kartu debit.

Tidak Memiliki Kantor Cabang.

blu BCA belum menyediakan fasilitas kantor cabang atau kantor offline. Dan apabila anda mendapati kendala atau pertanyaan seputar blu. Anda hanya dapat menghubunhi layanan call center blu di mana siap melayani nasabah selama 24 jam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *